Seperti suku cadang otomotif lainnya, spare part alat berat juga memiliki umur atau life time pemakaian yang terbatas. Meski begitu, umur suku cadang tersebut berbeda-beda pada setiap alat. Ada yang harus diganti secara rutin setiap beberapa waktu namun ada juga memiliki umur panjang dan hanya perlu diganti bila terjadi kerusakan saja. Misalnya saja spare part arm pada alat berat excavator, yang sebenarnya bisa digunakan selama mungkin tanpa perlu ada pergantian, kecuali terjadi kerusakan pada saat pemakaiannya.
Lalu faktor apa sajakah yang dapat mempengaruhi dan memperpendek umur dari spare part alat berat? Berikut beberapa di antaranya:
Bahan
Bahan pembuat spare part alat berat merupakan salah satu faktor utama yang menentukan umur pemakaiannya. Beberapa bahan lebih rentan terhadap cuaca yang menyebabkan lebih mudah rusak dan harus diganti secara berkala. Misalnya saja bahan karet yang mudah retak pada bagian permuakaan dan dalam.
Cara pengoperasian
Bagaimana cara kita menggunakan alat berat berpengaruh besar pada umur dari spare part. Bisa saja satu spare part yang seharusnya berumur panjang menjadi pendek umurnya dikarenakan penggunaan yang tidak benar. Misalnya saja kesalahan pada pengoperasian atau pengaplikasian arm pada excavator bisa menyebabkan spare part tersebut rusak dan harus diganti. Padahal, arm excavator sebenarnya memiliki umur yang panjang dan tidak perlu diganti selama masa pemakaiannya.
Cuaca
Cuaca juga bisa menjadi penyebab umur spare part menjadi lebih pendek, misalnya saja:
- Cahaya matahari sangat berpengaruh pada umur spare part mengandung bahan karet, kertas, dan plastik. Cahaya matahari ini dapat menyebabkan bahan-bahan tersebut menjadi kering dan lebih mudah retak.
- Air merupakan salah satu penyebab utama karat baik pada permukaan maupun bagian dalam spare part yang mengandung bahan besi.
- Debu mungkin terlihat tidak berbahaya, namun bila tidak dibersihkan dan dibiarkan menempel dalam waktu yang lama akan menyebabkan bercak-bercak karat pada spare part.
- Kelembaban udara yang berlebihan, sama seperti pada debu, bila dibiarkan terlalu lama juga bisa menyebabkan bercak pada bagian spare part, terutama yang menggunakan bahan besi.
Cairan
- Minyak seperti pada bahan bakar alat berat, atau minyak rem, kemudian oli, dan gemuk bisa menyebabkan kerusakan bila terkena spare part yang mengandung bahan karet, plastik, dan kertas.
- Cairan kimia seperti pada aki dan coolant juga bisa menyebabkan korosi pada spare part terutama yang terbuat dari bahan besi, karet, plastik, dan kertas.
Guncangan
Guncangan berlebihan yang terjadi baik pada saat pengoperasian atau pada proses pengiriman bisa menyebabkan kerusakan, terutama pada spare part elektrik.
Meski memang ada banyak faktor yang dapat memperpendek umur spare part, bukan berarti hal tersebut tidak bisa dihindari. Salah satu caranya adalah dengan melakukan penyimpanan dengan benar sehingga dapat menghindarkan spare part dari faktor-faktor tersebut. Selain itu, selalu lakukan pengecekan secara menyeluruh saat melakukan pembelian spare part juga memperpanjang umur pemakaiannya.